Bener Meriah

Redelong Kabupaten Bener Meriah

Kabupaten Bener Meriah merupakan Kabupaten termuda dalam wilayah Provinsi Aceh, yang merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Aceh Tengah, Berdasarkan undang- undang No. 41 tahun 2003 tanggal 18 Desember 2003 tentang Pembentukan Kabupaten Bener Meriah di Provinsi Aceh. Diresmikan oleh Menteri Dalam Negeri tanggal 7 Januari 2004 yang merupakan pemekaran dari Kabupaten Aceh Tengah, dengan batas-batas :
  • -Sebelah Utara dengan Kabupaten Aceh Bireuen.
  • -Sebelah Selatan dengan Kabupaten Aceh Tengah.
  • -Sebelah Timur dengan Kabupaten Aceh Timur.
  • -Sebelah Barat dengan Kabupaten Aceh Tengah

Berdasarkan wilayah administrasi Pemerintahan Kabupaten Bener Meriah terdiri dari 7 kecamatan yaitu kecamatan Bukit, sebagai kecamatan yang paling tua dengan ibu kota Redelong, yang saat ini di tabalkan menjadi ibu kota Kabupaten Bener Meriah. Luas wilayah 1.454,09 Km, yang terdiri dari 7 Kecamatan, 225 desa (113 desa defenitif, 112 desa non defenitif) 10 kemukiman dengan luas dan jumlah penduduk :

  1. Kecamatan Bukit, luas 121.41 Km2 (20.625 Jiwa).
  2. Kecamatan Bandar, luas 293,43 Km2 (26.113 jiwa).
  3. Kecamatan Timang Gajah, luas 158,51 Km2 (23.126 jiwa).
  4. Kecamatan Syah Utama, luas 560,00 Km2 (2.463 jiwa).
  5. Kecamatan Wih Pesam, luas 48.14 Km2 (17,099 jiwa).
  6. Kecamatan Permata, luas 132,59 (12.802 jiwa).
  7. Kecamatan Pintu Rime Gayo, luas 140,01 Km2 (9.355 jiwa).

Kabupaten Bener Meriah menyimpan potensi luar biasa baik itu dari segi sumber daya manusia dan sumber daya alam seperti pariwisata, pertanian pertambangan dan lain-lain, namun sangat disayangkan keberadaan Kabaputen ini dengan semua potensinya belum banyak di kenal orang sehingga seakan Kabupaten ini tertutup dari pengembangan investasi yang sebenarnya apabila digalakan akan meningkatkan tarap pendapatan perkapita masyarakatnya dan pada gilirannya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten ini.

Daftar Kecamatan di Kabupaten Bener Meriah

Nomor
Kecamatan
Kabupaten
Provinsi
Keterangan
1.
-
2.
Provinsi Aceh
-
3.
-
4.
-
5.
-
6.
-
7.
-

No Response to "Bener Meriah"

Posting Komentar

Page Rank Checker Free Web Monitoring: Your Free Web Site Monitoring Service
powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes